Anggaran Beasiswa Bertambah, Ananda Emira Moeis Beri Apresiasi

- Jurnalis

Kamis, 23 Februari 2023 - 09:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis. (Foto: Ist)

Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis. (Foto: Ist)

HarianBorneo.com, SAMARINDA – Bertambahnya anggaran Beasiswa Kaltim Tuntas (BKT) pada tahun 2023 mendapat dukungan penuh dari Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis. Pada tahun lalu, anggaran BKT digelontorkan sebesar Rp 304 Miliar untuk 39 ribu penerima.

Tetapi untuk tahun ini, Pemprov Kaltim menggelontorkan dana Rp 375 Miliar untuk BKT. Artinya jumlah penerima pun akan mengalami peningkatan di kisaran 40 ribu orang. Menurut Ananda Emira Moeis, dirinya mengapresiasi apa yang dilakukan Pemprov Kaltim dalam meningkatkan anggaran BKT di tahun 2023.

Baca Juga :  Anggaran Beasiswa Kukar Idaman 2023 Tahap II Sentuh Angka Rp5 Miliar

“Tentu ini jadi hal yang sangat bagus. Apresiasi saya berikan kepada pemerintah karena sudah mau menambah anggaran untuk sektor pendidikan,” sebut Nanda, Kamis (23/2).

Sejatinya, Nanda menilai bahwa penambahan dana alokasi untuk BKT tahun 2023 memang harus dilakukan karena APBD Kaltim mengalami peningkatan yang cukup besar di angka Rp 17,2 Triliun. Dia pun mengapresiasi program Gubernur Kaltim sebagai upaya untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas di Bumi Etam.

Baca Juga :  Kolaborasi Dispar dan Kementerian Kehutanan, Kembangkan Wisata di Kawasan Hutan Kukar

“Ini kan salah satu visi-misi Gubernur untuk menciptakan SDM berkualitas. Pemberian beasiswa ini menjadi salah satu program konkret pemerintah provinsi untuk bisa mencapai target visi misi tersebut. Maka dari itu saya apresiasi,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Nanda berharap agar penerima beasiswa semakin bertambah setiap tahunnya. Akan tetapi, ia mengingatkan pemerintah agar bisa menyesuaikan peningkatan itu dengan data kependudukan yang ada agar tepat sasaran. (NF/Adv/DPRDKaltim)

Berita Terkait

Kepala Desa Bunga Jadi Tingkatkan Ekonomi Lewat Pengelolaan BUMDes dan Infrastruktur Pertanian
Desa Sepakat Fokus Kembangkan BUMDes Sebagai Pusat Pelatihan Ikan Air Tawar
Kades Teluk Dalam Paparkan Tantangan dan Potensi BUMDes
DPMD Kukar Ajak Kepala Desa Maksimalkan Potensi Aset untuk Kenaikan APBDes
Pengelolaan Anggaran Desa: Kewenangan Kepala Desa Menjadi Kunci
DPMD Kukar Berkomitmen Tingkatkan Kemandirian Desa
Pemekaran Desa Kukar: Langkah Menuju Pembangunan Merata
Sektor Perikanan Kukar Alami Peningkatan Signifikan

Berita Terkait

Kamis, 22 Agustus 2024 - 18:11 WIB

Kepala Desa Bunga Jadi Tingkatkan Ekonomi Lewat Pengelolaan BUMDes dan Infrastruktur Pertanian

Kamis, 22 Agustus 2024 - 17:59 WIB

Kades Teluk Dalam Paparkan Tantangan dan Potensi BUMDes

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:00 WIB

DPMD Kukar Ajak Kepala Desa Maksimalkan Potensi Aset untuk Kenaikan APBDes

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:52 WIB

Pengelolaan Anggaran Desa: Kewenangan Kepala Desa Menjadi Kunci

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:46 WIB

DPMD Kukar Berkomitmen Tingkatkan Kemandirian Desa

Selasa, 20 Agustus 2024 - 17:36 WIB

Pemekaran Desa Kukar: Langkah Menuju Pembangunan Merata

Selasa, 20 Agustus 2024 - 17:30 WIB

Sektor Perikanan Kukar Alami Peningkatan Signifikan

Selasa, 20 Agustus 2024 - 17:18 WIB

DPMD Kukar Perkuat Jaringan Internet di Daerah Terpencil

Berita Terbaru

Foto: Ist

Metropolis

P2LH-SDA Unmul Perkuat Kesiapan SDM Menyambut Perkembangan IKN

Selasa, 17 Sep 2024 - 19:09 WIB