Bendungan Lempake Meluap, Diperkirakan 2027 Tidak Akan Berfungsi Lagi

- Jurnalis

Selasa, 19 Oktober 2021 - 11:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

harianborneo.com, Samarinda – Kondisi Bendungan Lempake kembali meluap usai hujan yang terjadi pada Senin (18/10/2021) kemarin. Tinggi luapan tersebut pun mencapai 100 sentimeter dan masuk kategori siaga 3.

Meluapnya Bendungan Lempake ini pun tentunya membuat masyarakat panik akan terjadinya banjir di Samarinda.

Menanggapi hal itu, Anggota Komisi III DPRD Samarinda Markaca menyebut berdasarkan data yang disampaikan Badan Wilayah Sungai (BWS) IV Kaltim, bahwa pada tahun 2027 mendatang Bendungan tersebut diperkirakan tidak akan berfungsi lagi. Pasalnya tinggi sedimentasi di Bendungan Benanga berpotensi tidak mampu menampung air dengan debit yang tinggi.

Baca Juga :  Desa Mandiri di Kukar Meningkat, 30 Kades Dapat Penghargaan

“Perkiraan BWS Bendungan akan tidak berfungsi lagi, dengan catatan kalau itu tidak diurusi,” ucapnya saat dikonfirmasi di Gedung DPRD Samarinda.

Kendati demikian, ia optimis Wali Kota Samarinda dapat meminimalisir banjir dan memperbaiki kondisi yang ada.

“Saya yakin kalau Pak Wali Kota, tidak akan diam melihat kondisi Samarinda, apalagi sudah ada arahan bahwa bendungan harus dinormalisasi, pasti itu akan dilakukan,” ungkapnya.

Markaca optimis, bahwa permasalahan banjir ini bukan hanya dari Komisi III yang akan bergerak, namun seluruh anggota DPRD Samarinda akan berupaya bersinergi dengan Pemkot untuk mengatasi Penyakit lingkungan tersebut.

Baca Juga :  DPRD Samarinda Sebut Pentingnya Pembaharuan Data Miskin Ekstrem

“Karena kita mendukung penuh Program Kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda,” imbuhnya.

Selain itu, ia juga berharap, Masyarakat dapat membantu Pemkot dalam rangka menjaga lingkungan, sehingga sinergitas antara masyarakat dengan Pemkot itu berjalan.

“Masyarakat juga harus tertib, jangan sampai buang sampah bukan pada tempatnya, apalagi kalau parit di sekeliling rumah sering di bersihkan, otomatis air mengalir dengan lancar tanpa sumbatan,” tandasnya. (mr)

Berita Terkait

Kepala Desa Bunga Jadi Tingkatkan Ekonomi Lewat Pengelolaan BUMDes dan Infrastruktur Pertanian
Desa Sepakat Fokus Kembangkan BUMDes Sebagai Pusat Pelatihan Ikan Air Tawar
Kades Teluk Dalam Paparkan Tantangan dan Potensi BUMDes
DPMD Kukar Ajak Kepala Desa Maksimalkan Potensi Aset untuk Kenaikan APBDes
Pengelolaan Anggaran Desa: Kewenangan Kepala Desa Menjadi Kunci
DPMD Kukar Berkomitmen Tingkatkan Kemandirian Desa
Pemekaran Desa Kukar: Langkah Menuju Pembangunan Merata
Sektor Perikanan Kukar Alami Peningkatan Signifikan

Berita Terkait

Kamis, 22 Agustus 2024 - 18:11 WIB

Kepala Desa Bunga Jadi Tingkatkan Ekonomi Lewat Pengelolaan BUMDes dan Infrastruktur Pertanian

Kamis, 22 Agustus 2024 - 18:05 WIB

Desa Sepakat Fokus Kembangkan BUMDes Sebagai Pusat Pelatihan Ikan Air Tawar

Kamis, 22 Agustus 2024 - 13:00 WIB

DPMD Kukar Ajak Kepala Desa Maksimalkan Potensi Aset untuk Kenaikan APBDes

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:52 WIB

Pengelolaan Anggaran Desa: Kewenangan Kepala Desa Menjadi Kunci

Rabu, 21 Agustus 2024 - 17:46 WIB

DPMD Kukar Berkomitmen Tingkatkan Kemandirian Desa

Selasa, 20 Agustus 2024 - 17:36 WIB

Pemekaran Desa Kukar: Langkah Menuju Pembangunan Merata

Selasa, 20 Agustus 2024 - 17:30 WIB

Sektor Perikanan Kukar Alami Peningkatan Signifikan

Selasa, 20 Agustus 2024 - 17:18 WIB

DPMD Kukar Perkuat Jaringan Internet di Daerah Terpencil

Berita Terbaru