HarianBorneo.com, SAMARINDA – Demi menjalin silaturahmi bersama antar lembaga dan unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kaltim, Hari Setiyono, terlihat menyambangi Gedung DPRD Kaltim pada Jumat (24/3) lalu.
Kedatangan pria yang baru saja dilantik sebagai Kepala Kejati Kaltim ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan perkenalan kepada unsur pimpinan di DPRD Kaltim sekaligus upaya penyesuaian di wilayah kerja yang baru.
“Tentu memperkenalkan diri dengan unsur pimpinan DPRD Provinsi Kaltim untuk membangun sinergitas antara Kejati Kaltim dengan unsur DPRD Provinsi Kaltim,” sebut Hari.
Dalam pertemuan ini, Kejati Kaltim berkomitmen untuk mendukung segala program yang telah terbangun sebelumnya. Pada periode kepemimpinan yang baru ini, Hari mengaku siap menyesuaikan diri dengan kebijakan yang ada.
Sementara itu, Ketua DPRD Kaltim, Hasanuddin Mas’ud menyampaikan bahwa selain perkenalan, pertemuan itu juga membahas perihal kondusifitas menjelang Pemilu 2024 dan juga permasalahan tambang ilegal di Benua Etam
Politisi Golkar itu menerangkan, fokus pertemuan tersebut lebih kepada memperkuat sinergitas antar lembaga termasuk melakukan koordinasi kerja sama yang telah terbangun sebelumnya dapat lebih diperkuat dalam pelaksanaannya ke depan.
“Bagaimana Kaltim ke depan supaya kondusif, apalagi sekarang masuk ke dalam Tahapan-tahapan menjelang tahun politik, ini jadi salah satu pembahasan kami. Selain itu kami berharap ada sinergitas antara kedua lembaga dalam mengentaskan tambang ilegal di Kaltim,” tutupnya. (NF/Adv/DPRDKaltim)