HarianBorneo.com, TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) memberikan apresiasi atas program penghijauan lingkungan yang dilakukan oleh UPTD Kesatuan Pengelolaan Hutan Produksi (KPHP) Meratus. Program Kick Off penanaman hutan rakyat dan penghijauan ini diadakan di Desa Loh Sumber, Kecamatan Loa Kulu, Selasa (12/11/24).
Asisten II Sekretariat Kabupaten Kukar, Ahyani Fadianur Diani, menyampaikan bahwa program ini sejalan dengan Program Dunia Usaha Ramah Lingkungan (PDURL) dan Program Desa Ramah Lingkungan (PDRL) yang menjadi prioritas Pemkab Kukar. Program PDURL mendorong dunia usaha untuk peduli lingkungan melalui pengawasan AMDAL dan penghijauan, termasuk penanaman sejuta pohon.
Pemkab Kukar berharap program ini dapat memberdayakan masyarakat lokal. “Program ini tidak hanya menjaga ekosistem hutan, tetapi juga meningkatkan ekonomi masyarakat melalui Program Perhutanan Sosial (Social Forestry),” kata Ahyani.
Ia juga mendorong pembentukan Kelompok Tani Hutan (KTH) yang dapat membantu menjaga keberlanjutan hutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Harapannya, masyarakat sekitar aktif dalam menjaga hutan sekaligus memanfaatkan hutan secara legal,” tambahnya.
Pemkab Kukar berkomitmen untuk memperkuat ekonomi berbasis sumber daya terbarukan seperti sektor pertanian dan pariwisata, mendukung transformasi dari ketergantungan sumber daya tak terbarukan. (VY/Adv/DiskominfoKukar)