HarianBorneo.com, SAMARINDA – Anggota DPRD Kaltim, Sapto Setyo Pramono memberikan pesan kepada para calon pemimpin Kaltim agar dapat terus menjunjung tinggi persaudaraan, jelang Pilkada serentak tahun 2024 yang saat ini semakin dekat.
Sapto sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa hal ini merupakan ajang kontestasi politik bagi para putra daerah. Pada akhirnya, siapapun yang akan terpilih sebagi Gubernur Kaltim, setiap pihak harus dapat menghargai hasil dari proses tersebut.
“Saya hanya ingin berpesan, selama kontestasi politik berlangsung tidak diperkenankan saling menghujat dan saling menyerang, itu gak boleh,” ungkap Sapto.
Selain daripada itu, Sapto juga menatap tajam terkait konten-konten negatif yang marak terjadi di media sosial selama ini. Sebab, dirinya melihat banyaknya unggahan yang tak baik ditujukan ke masing-masing paslon.
Lebih lanjut kata Sapto, serangan -serangan tersebut merupakan bentuk menjatuhkan lawan. Dirinya meyakini bahwa hal tersebut sering kali berhubungan dengan orang-orang yang mendapatkan dana.
Sapto juga menginginkan jika pemilihan pemimpin baru bagi Kaltim dapat berlangsung dengan baik. Dirinya selalu berpesan agar tetap menjaga kestabilan perdamaian yang ada.
“Saya minta agar kontestai berlangsung damai, tidak perlu ada yang menghujat. Kalau ada yang tidak terima, silahkan suruh dia menghadap saya” tandasnya dengan nada tegas. (Rd/Adv/DPRDKaltim).