Tanggapi Kabar Pengunduran Porprov VII di Berau, Akhmed Reza Fachlevi Minta Tetap Terlaksana Sesuai Jadwal

- Jurnalis

Minggu, 6 November 2022 - 11:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Akhmed Reza Fachlevi, Ketua Komisi IV DPRD Kaltim. (Foto: Ist)

Akhmed Reza Fachlevi, Ketua Komisi IV DPRD Kaltim. (Foto: Ist)

HarianBorneo.com, SAMARINDA – Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Akhmed Reza Fachlevi tidak ingin pengunduran pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Kaltim mengganggu persiapan kontingen dan para atlet di masing-masing daerah.

Pernyataan ini disampaikan Reza, sapaan karibnya usai dirinya mengetahui bahwa Ketua Panitia Besar (PB) Porprov Berau, Sri Juniarsih mengirimkan surat ke Gubernur Kaltim, Isran Noor terkait permohonan pengunduran pelaksanaan Porprov VII di Berau.

Sri Juniarsih meminta pelaksanaan diundur hingga 2 pekan yakni 26 November hingga 7 Desember 2022.

Yang pada seharusnya pelaksanaan Porprov VII di Berau akan dilaksanakan pada 12 hingga 23 November.

“Harapan kami sebenarnya tetap terlaksana sesuai jadwal. Karena di daerah lain juga ada kendala jika porprov ini diundur, masalah TC atau umur atlet,” kata Reza, Sabtu (6/11/2022).

Kendati demikian, Reza mengaku tidak mencampuri urusan persoalan pelaksanaan Porprov Berau. Hanya saja, Reza mendorong agar PB Porprov Berau, segera menuntaskan kendala yang dihadapi.

“Saya rasa untuk Porprov bagi kita ini salah satu event yang ditunggu para atlet dan para pecinta olahraga di Kaltim. Terkait kendala teknisnya kami serahkan kepada PB Porprov Berau,” paparnya.

Reza mencontohkan, terkait kendala venue pertandingan PB Porprov bisa memanfaatkan venue lain yang siap, meskipun venue tersebut tidak berada di Berau.

“Jangan sampai kendala-kendala itu tidak ada jalan keluarnya oleh panitia pelaksana, jadi mesti ada rapat pemantapan di PB Porprov Berau,” tegasnya.(Rf/Adv/DPRDKaltim)

Berita Terkait

Pemkab Kukar Fokus Tangani Stunting, Kecamatan Kota Bangun Darat Terus Percepat Program Prioritas
Guleku, Produk Gula Aren Desa Tuana Tuha Siap Masuki Pasar Ritel Modern
Pemdes Embalut Sukses Kelola Lahan Pasca Tambang Jadi Kebun Jagung yang Produktif
Pemerintah Kecamatan Kenohan Siapkan Lahan 400 Hektar untuk Pengembangan Wisata Alam
Pemdes Tuana Tuha Fokus Atasi Masalah Blank Spot Jaringan Internet
Pemdes Batuah Berkolaborasi dengan Berbagai Pihak untuk Kembangkan Pariwisata Lokal
Infrastruktur Jalan di Loa Kulu Digenjot Demi Meningkatkan Ekonomi Masyarakat
Pemdes Perjiwa Tingkatkan Akses Jalan Menuju Air Terjun untuk Dukung Pariwisata

Berita Terkait

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:41 WIB

Pemkab Kukar Fokus Tangani Stunting, Kecamatan Kota Bangun Darat Terus Percepat Program Prioritas

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:23 WIB

Guleku, Produk Gula Aren Desa Tuana Tuha Siap Masuki Pasar Ritel Modern

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pemdes Embalut Sukses Kelola Lahan Pasca Tambang Jadi Kebun Jagung yang Produktif

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:37 WIB

Pemerintah Kecamatan Kenohan Siapkan Lahan 400 Hektar untuk Pengembangan Wisata Alam

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:06 WIB

Pemdes Batuah Berkolaborasi dengan Berbagai Pihak untuk Kembangkan Pariwisata Lokal

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:31 WIB

Infrastruktur Jalan di Loa Kulu Digenjot Demi Meningkatkan Ekonomi Masyarakat

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:03 WIB

Pemdes Perjiwa Tingkatkan Akses Jalan Menuju Air Terjun untuk Dukung Pariwisata

Rabu, 4 Desember 2024 - 09:57 WIB

Kelurahan Handil Baru Darat Permudah Pengurusan KIA dengan Inovasi Jemput Bola

Berita Terbaru

DKP Kukar lakukan verifikasi lapangan mengenai kasus perjualbelian bantuan kapal yang di lakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. (Foto : Ist)

Dispar Kukar

Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan

Kamis, 5 Des 2024 - 14:21 WIB