HarianBorneo.com, SAMARINDA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Samarinda, Joni Sinarta Ginting kembali menggelar serap aspirasi masyarakat atau reses di Muang Ilir, Kelurahan Sempaja Utara, Kecamatan Samarinda Utara, Kamis 18 mei 2023.
Dari pantauan media ini, puluhan masyarakat yang tergabung dari RT 17, 18 dan 28 itu terlihat antusias menyambut kehadiran legislator tersebut.
Menurut Ginting sapaan akrabnya, masyarakat selama ini sangat kesulitan dalam menyampaikan aspirasinya
“Telah lama aspirasi yang mereka ingin salurkan tapi tidak tahu kemana, jadi sore ini kita akomodir untuk mewujudkan apa yang mereka rindukan khususnya menjadi kesejahtraan masyarkat disini kedepannya,” katanya.
Mendapatkan aspirasi dari masyrakat yang dominan perosalan infrastruktur seperti perbaikan jalan, terjadinya sedimentasi drainase, akses air PDAM yang tidak ada, hingga penerangan lampu jalan.
“Saya akan menampung seluruhnya untuk segera diperjuangkan, seperti halnya persoala PDAM dirinya akan segera menyampaikan informasi kepada pihak Perumda Tirta Kencana agar cepat tersalurkan air PDAM.
Selain itu, terkait persoalan tanah, Joni Sinarta Ginting membeberkan yang menjadi masalah masyarakat yakni rasa kekhawatiran ketika melakukan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang cukup mahal.
Dirinya menjelaskan PTSL merupaka program dari pemerintah yang dilaksanakan untuk memberikan sertifikat tanah bagi pemilik lahan, sehingga terkait harga yang mahal seharusnya tidak terjadi, sebab dengan adanya sertifikat tanah masyarakat akan rutin melakukan pembayaran Pajak Bumi Bangunan (PBB) yang akan berdampak pada peningkatan PAD.
Akhir, Joni Sinarta Ginting mengucapkan atas kehadiran serta aspirasi dari masyarakat, dirinya mengaku akan memperjuangkan aspirasi tersebut agar dapat terealisasi.
“Mewujudkan apa yang selama ini menjadi permaslahan mereka, jadi jangan nanti yang apa disampaikan ini hanya sebatas angin lalu, kebutuhan dapat disampaikan kepada pengambil keputusan dan kita harus mengawal,” tutupnya. (MR/Adv/DPRDSamarinda)