Kerjasama Plasma dengan Perusahaan Sawit, Warga Desa Benua Puhun Mampu Raup Rp 3 Juta Per Panen

- Jurnalis

Rabu, 19 April 2023 - 15:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi perkebunan kelapa sawit. (Foto: Ist)

Ilustrasi perkebunan kelapa sawit. (Foto: Ist)

HarianBorneo.com, TENGGARONG – Desa Benua Puhun yang berada di Kecamatan Muara Kaman, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) memiliki potensi perkebunan kelapa sawit yang cukup menjanjikan. Di atas lahan seluas 100 hektare, sawit di desa tersebut bahkan diketahui sudah mulai panen sejak tahun 2009 silam.

Masyarakat di Desa Benua Puhun di bantu dengan Pemerintah Desa (PemDes) juga telah bekerja sama dengan pihak perusahaan sawit yang berada di lingkungan desa. Kerjasama yang dibangun yakni berupa sewa lahan atau plasma.

Kepala Desa Benua Puhun, Ardinansyah mengatakan bahwa kerjasama yang terjalin bersama PT Prima Mitra Jaya Mandiri (PMM) sudah berjalan sejak tahun 2009 silam hingga sekarang. Bahkan dikatakannya sebanyak 634 Kepala Keluarga (KK) telah mendapatkan hasil dari kerjasama plasma itu.

“Di desa kami itu juga ada perkebunan sawit, kami bekerja sama dengan perusahaan. Satu KK itu bahkan bisa dapat Rp 3 juta setiap kali panennya,” ucap Ardinansyah saat dihubungi, Rabu (19/4/2023).

Meski begitu, Ardinansyah mengungkapkan bahwa warga baru bisa mendapatkan hasil dari plasma tersebut sejak 2021 lalu. Hal itu lantaran sejak 2009 menjalin kerjasama, pihaknya harus membayar hutang kepada pihak perusahaan untuk pemelihara kebun, pembukaan lahan, hingga panennya.

“Sebenarnya kerjasama sudah dari 2009, cuma baru bisa dapat hasil per 2021 lalu. Karena kita harus bayar hutang dulu. Tapi sekarang sudah lunas sehingga warga sudah dapat nikmati hasilnya,” pungkasnya. (VY/Adv/PemkabKukar)

Berita Terkait

JMSI Minta Presiden Prabowo Koreksi Kebijakan Menteri yang Rugikan Rakyat
Pemkab Kukar Fokus Tangani Stunting, Kecamatan Kota Bangun Darat Terus Percepat Program Prioritas
Guleku, Produk Gula Aren Desa Tuana Tuha Siap Masuki Pasar Ritel Modern
Pemdes Embalut Sukses Kelola Lahan Pasca Tambang Jadi Kebun Jagung yang Produktif
Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan
Pemerintah Kecamatan Kenohan Siapkan Lahan 400 Hektar untuk Pengembangan Wisata Alam
Pemdes Tuana Tuha Fokus Atasi Masalah Blank Spot Jaringan Internet
Pemdes Batuah Berkolaborasi dengan Berbagai Pihak untuk Kembangkan Pariwisata Lokal

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 08:08 WIB

JMSI Minta Presiden Prabowo Koreksi Kebijakan Menteri yang Rugikan Rakyat

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:41 WIB

Pemkab Kukar Fokus Tangani Stunting, Kecamatan Kota Bangun Darat Terus Percepat Program Prioritas

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:23 WIB

Guleku, Produk Gula Aren Desa Tuana Tuha Siap Masuki Pasar Ritel Modern

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pemdes Embalut Sukses Kelola Lahan Pasca Tambang Jadi Kebun Jagung yang Produktif

Kamis, 5 Desember 2024 - 14:21 WIB

Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:12 WIB

Pemdes Tuana Tuha Fokus Atasi Masalah Blank Spot Jaringan Internet

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:06 WIB

Pemdes Batuah Berkolaborasi dengan Berbagai Pihak untuk Kembangkan Pariwisata Lokal

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:31 WIB

Infrastruktur Jalan di Loa Kulu Digenjot Demi Meningkatkan Ekonomi Masyarakat

Berita Terbaru

DKP Kukar lakukan verifikasi lapangan mengenai kasus perjualbelian bantuan kapal yang di lakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. (Foto : Ist)

Dispar Kukar

Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan

Kamis, 5 Des 2024 - 14:21 WIB