HarianBorneo.com, SAMARINDA – Anggota Komisi II DPRD Kota Samarinda, Shania menyampaikan menarik investor untuk berinvestasi di Kota Samarinda merupakan langkah yang tepat untuk kembangkan pariwisata Kota Samarinda.
Dirinya melihat masih banyak lahan kosong yang dapat dibuat pariwisata, sehingga menurutnya dapat menarik wisatawan dari luar daerah untuk berkunjung.
Diketahui terdapat beberapa wisata yang dibuat dari warga lokal, dan membuat antusiasme masyarakat tinggi khusunya wisata mingguan untuk keluarga.
“Bagus lagi kalau ada investor dari luar untuk ciptakan pariwisata yang lebih besa,” ucapnya.
Dirinya inginkan agar ada wisata di Kota Samarinda yang dapat memberikan edukasi bagi warga dan anak-anak.
Melihat tidak adanya kebun binatang, Dewan Fraksi Demokrat itu berharap kedepan Kota Samarinda memiliki memiliki kebun binatang.(MR/Adv/DPRDSamarinda)