Markaca Soroti Isu Beras Oplosan, Minta Pemkot Pastikan Distribusi Aman

- Jurnalis

Senin, 8 September 2025 - 14:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi I DPRD Kota Samarinda, Markaca. (Foto : Ist)

Anggota Komisi I DPRD Kota Samarinda, Markaca. (Foto : Ist)

HarianBorneo.com, SAMARINDA – Anggota Komisi I DPRD Kota Samarinda, Markaca, mengingatkan adanya praktik kecurangan di pasar berupa peredaran beras oplosan maupun imitasi.

Menurutnya, isu tersebut bukan hanya menimbulkan keresahan, tetapi juga ikut memperparah lonjakan harga beras di pasaran.

Ia menjelaskan, kabar soal beras oplosan memang sering muncul setiap kali harga naik. Kondisi ini kerap dijadikan celah oleh pihak-pihak tertentu untuk memainkan harga.

“Begitu harga beras sudah naik, biasanya sulit turun lagi. Ini pola permainan yang berulang,” ungkap Markaca.

Dalam situasi ini, ia mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak melakukan panic buying. Aksi borong justru mempercepat habisnya stok di pasar dan memperparah kenaikan harga.

“Masyarakat harus bijak. Jangan terprovokasi isu yang akhirnya merugikan diri sendiri maupun orang lain,” katanya.

Lebih lanjut, ia meminta Pemerintah Kota Samarinda segera turun tangan menertibkan jalur distribusi beras. Evaluasi menyeluruh dinilai penting agar tidak ada pedagang atau distributor yang mengambil keuntungan berlebihan.

“Kalau dibiarkan, kondisi masyarakat akan makin terbebani. Pemerintah harus hadir mengatur distribusi supaya stok tetap tersedia dan harga terkendali,” tegasnya.

Markaca menambahkan, langkah cepat dari Pemkot bersama instansi terkait akan sangat membantu menenangkan situasi.“Ketegasan pemerintah memberi rasa aman kepada masyarakat sekaligus menjamin ketersediaan beras di pasaran,” pungkasnya. (RD/Adv/DPRDSamarinda)

Berita Terkait

Pemkot Diminta DPRD Samarinda Tegas Hentikan Parkir Liar di Ruang Publik
Anhar : Pejabat Tak Perlu ke Luar Negeri, Lebih Baik Utamakan Rakyat
Samri Shaputra Minta Lampu Lalu Lintas Samarinda Seberang Segera Difungsikan untuk Atasi Macet
Anhar : Rumah Sakit di Samarinda Harus Utamakan Kemanusiaan, Bukan Sekadar Bisnis
Anhar Ingatkan Pejabat Publik, Kritik Adalah Kontrol Sosial, Bukan Musuh
Bau Sampah dari Truk Resahkan Warga Gunung Mangga, DPRD Dorong Pemkot Bertindak Cepat
Novan Dorong Pemkot Samarinda Tuntaskan Pendataan Lahan untuk Normalisasi SKM
DPRD Samarinda Ingatkan Pentingnya Tertib Parkir dan Kebersihan di Citra Niaga

Berita Terkait

Kamis, 11 September 2025 - 16:53 WIB

Pemkot Diminta DPRD Samarinda Tegas Hentikan Parkir Liar di Ruang Publik

Kamis, 11 September 2025 - 16:50 WIB

Anhar : Pejabat Tak Perlu ke Luar Negeri, Lebih Baik Utamakan Rakyat

Rabu, 10 September 2025 - 14:45 WIB

Samri Shaputra Minta Lampu Lalu Lintas Samarinda Seberang Segera Difungsikan untuk Atasi Macet

Selasa, 9 September 2025 - 14:40 WIB

Anhar Ingatkan Pejabat Publik, Kritik Adalah Kontrol Sosial, Bukan Musuh

Selasa, 9 September 2025 - 14:38 WIB

Bau Sampah dari Truk Resahkan Warga Gunung Mangga, DPRD Dorong Pemkot Bertindak Cepat

Selasa, 9 September 2025 - 14:36 WIB

Novan Dorong Pemkot Samarinda Tuntaskan Pendataan Lahan untuk Normalisasi SKM

Senin, 8 September 2025 - 14:34 WIB

Markaca Soroti Isu Beras Oplosan, Minta Pemkot Pastikan Distribusi Aman

Senin, 8 September 2025 - 14:31 WIB

DPRD Samarinda Ingatkan Pentingnya Tertib Parkir dan Kebersihan di Citra Niaga

Berita Terbaru