Tidak Miliki NIB, UMKM Terkendala Dapatkan Modal Pinjaman

- Jurnalis

Kamis, 9 Maret 2023 - 04:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Kota Samarinda, Laila Fatihah. (Foto: Ist)

Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Kota Samarinda, Laila Fatihah. (Foto: Ist)

HarianBorneo.com, SAMARINDA – Tidak memiliki Nomor Izin Usaha (NIP) pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kota Samarinda terkendala dalam pengajuan modal usaha melalui Program kredit berusaha, beruntung dan berkah (Bertuah) yang diluncurkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda.

Laila Fatihah, Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Kota Samarinda mengungkapkan, pada saat dirinya melakukan Sosialisasi Raperda Tentang perlindungan dan pendistribusian produk lokal UMKM ke pasar modern mendapat keluhan dari masyarakat pelaku UMKM.

Politisi Partai Persatuan Pembangunan itu menjelaskan, dimana ketika mereka ingin melakukan peminjaman melalui Kredit Bertuah memiliki kendala tekait syarat yang harus dipenuhi sebagaimana sesuai dengan jumlah pinjaman yang diajukan.

Perempuan berkacamata itu menguraikan, melalui program kredit Bertuah, para pelaku UMKM sebenarnya dapat mengajukan pinjaman. Mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 25 juta. Namun, harus tetap ada jaminan jika pengajuannya di atas Rp 10 juta. “Tidak jauh jika pengajuan kecil, harus memiliki NIB,” ujarnya.

Kata Laila Fatihah, dalam mengurus NIB melalui Online Single Submission (OSS) di Badan Koordinasi Penanaman Modal (BPKM), pelaku UMKM banyak menemui kesulitan.
“Tadinya saya mendapatkan informasi, syaratnya mudah, hanya mendapatkan rekomendasi dari Dinas Perdagangan. Ternyata tidak semudah itu dalam prakteknya,” jelasnya.

Dirinya mengaku, bahwa pihaknya dalam hal ini DPRD Kota Samarinda setelah mendapatkan kesimpulan dari sosialiasi akan memanggil Dinas Perdagangan dan akan menjadikan catatan jika memang pelaku UMKM terkendala dalam mengurus NIB.

“Pertanyaan saya kan, kalau orang jual sayur ya gak mungkin lah mau ngurus NIB”

Selain itu dari pengajuan peminjaman melalui program kredit Bertuah, Laila Fatihh juga mendengar informasi jika melalui pegadaian dapat memberikan modal usaha dengan syarat yang ringan.

“Tetapi, saya belum menjajaki kesitu karena kita mencoba membuka semua keran bagi pelaku UMKM ini supaya bisa tetap jalan dan bangkit lagi,”tutup Laila. (MR/Adv/DPRDSamarinda)

Berita Terkait

Pemkab Kukar Fokus Tangani Stunting, Kecamatan Kota Bangun Darat Terus Percepat Program Prioritas
Guleku, Produk Gula Aren Desa Tuana Tuha Siap Masuki Pasar Ritel Modern
Pemdes Embalut Sukses Kelola Lahan Pasca Tambang Jadi Kebun Jagung yang Produktif
Pemerintah Kecamatan Kenohan Siapkan Lahan 400 Hektar untuk Pengembangan Wisata Alam
Pemdes Tuana Tuha Fokus Atasi Masalah Blank Spot Jaringan Internet
Pemdes Batuah Berkolaborasi dengan Berbagai Pihak untuk Kembangkan Pariwisata Lokal
Infrastruktur Jalan di Loa Kulu Digenjot Demi Meningkatkan Ekonomi Masyarakat
Pemdes Perjiwa Tingkatkan Akses Jalan Menuju Air Terjun untuk Dukung Pariwisata

Berita Terkait

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:41 WIB

Pemkab Kukar Fokus Tangani Stunting, Kecamatan Kota Bangun Darat Terus Percepat Program Prioritas

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:23 WIB

Guleku, Produk Gula Aren Desa Tuana Tuha Siap Masuki Pasar Ritel Modern

Jumat, 6 Desember 2024 - 10:19 WIB

Pemdes Embalut Sukses Kelola Lahan Pasca Tambang Jadi Kebun Jagung yang Produktif

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:37 WIB

Pemerintah Kecamatan Kenohan Siapkan Lahan 400 Hektar untuk Pengembangan Wisata Alam

Kamis, 5 Desember 2024 - 10:06 WIB

Pemdes Batuah Berkolaborasi dengan Berbagai Pihak untuk Kembangkan Pariwisata Lokal

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:31 WIB

Infrastruktur Jalan di Loa Kulu Digenjot Demi Meningkatkan Ekonomi Masyarakat

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:03 WIB

Pemdes Perjiwa Tingkatkan Akses Jalan Menuju Air Terjun untuk Dukung Pariwisata

Rabu, 4 Desember 2024 - 09:57 WIB

Kelurahan Handil Baru Darat Permudah Pengurusan KIA dengan Inovasi Jemput Bola

Berita Terbaru

DKP Kukar lakukan verifikasi lapangan mengenai kasus perjualbelian bantuan kapal yang di lakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. (Foto : Ist)

Dispar Kukar

Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan

Kamis, 5 Des 2024 - 14:21 WIB