DPW PAN Kaltim Buka Pendaftaran Bacalon Formatur Periode 2025-2030

- Jurnalis

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPW PAN Kaltim Laksanakan Konferensi Pers Mengenai Pembukaan Bacalon Formatur Periode 2025-2030. (Foto : RD)

DPW PAN Kaltim Laksanakan Konferensi Pers Mengenai Pembukaan Bacalon Formatur Periode 2025-2030. (Foto : RD)

HarianBorneo.com, SAMARINDA – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Kaltim akan menghelat musyawarah wilayah (Muswil) dalam waktu dekat.

Hal itu disampaikan langsung lewat Konferensi Pers DPW PAN Kaltim mengenai pembukaan pendaftaran Bakal Calon (Bacalon) Formatur periode 2025-2030, di Sekretariat DPW PAN Kaltim, pada Selasa (11/03/2025) siang.

Ketua Steering Committee Muswil, Fahrizal Helmi Hasibuan mengumumkan bahwa pendaftaran Bacalon Formatur tersebut dibuka per tanggal 11 Maret hingga 17 Maret 2025 pada pukul 10.00 – 16.00 Wita dan akan ditutup di tanggal 18 Maret 2025, dikarenakan berkas pendaftaran Bacalon Formatur harus segera diserahkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN untuk proses tindaklanjut.

Helmi sapaan akrabnya, menyampaikan bahwa pendaftaran tersebut bersifat secara gratis dan tidak dipungut biaya sepeserpun bagi Bacalon Formatur.

Dirinya juga membuka kesempatan pendaftaran untuk semua tokoh baik eksternal maupun internal yang memiliki kualitas sebagai calon formatur serta memiliki kesamaan Visi dan Misi dalam membawa tujuan PAN.

“Kita membuka kesempatan pendaftaran untuk semua tokoh baik di internal ataupun eksternal, dan di proses pendaftaran tidak ada biaya sepeserpun yang kita minta, serta nama nama yang mendaftar akan kita rangkum dan akan kita sampaikan ke DPP PAN,” jelas Helmi.

Lebih lanjut kata Helmi, untuk pelaksanan Muswil nantinya DPP yang akan mempertimbangkan waktu pelaksanaan Muswil tersebut dan acara Muswil nantinya akan dilakukan secara hybrid bagi PAN se Kaltim.

Helmi juga mengungkapkan bahwa kriteria yang diharapkan untuk menjadi pemimpin selanjutnya harus bisa membangkitkan semangat berpolitik dan mampu mempersiapkan kader dalam kontestasi pilkada selanjutnya.

“Untuk kriteria kita berharap bahwa ke depan dibawah kepemimpinan yang baru ini bisa meningkat dalam hal perolehan kursi dan makin banyak kader yang terlibat dalam kontestasi politik di tingkat kota maupun provinsi, serta mampu mempersiapkan kader pada kontestasi pilkada ke depan,” terangnya.

Dirinya juga menuturkan bahwa dari sisi pengalaman Bacalon Formatur akan menjadi bahan pertimbangan dalam menunjang Bacalon Formatur kedepan. Helmi juga mengatakan bahwa tidak ada batasan untuk semua kalangan yang ingin mendaftarkan dirinya sebagai Bacalon Formatur periode 2025 – 2030.

“Apabila ada tokoh masyarakat yang ingin mendaftar sebagai Bacalon Formatur juga dipersilahkan, kemudian sebagai bentuk penilaian maka yang dipandangan perlu untuk dimiliki yakni kapasitas dan juga kapabilitas guna memimpin DPW PAN Kaltim ke depan,” pungkas Helmi. (RD)

Berita Terkait

JMSI Minta Presiden Prabowo Koreksi Kebijakan Menteri yang Rugikan Rakyat
Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan
Edi Oloan Pasaribu Lakukan Monev, Minta Seleksi PPPK Berjalan Secara Transparan
Sinergi Dua Kampus Perikanan Membangun Masa Depan Blue Economy di IKN
Kaum Milenial dan Gen Z: Penentu Masa Depan Kaltim di Pilkada 2024
Tanamkan Nilai-Nilai Kebangsaan, Edi Oloan Pasaribu Gelar Sosialisasi 4 Pilar di Balikpapan
Nakhoda Baru ISPIKANI Kaltim, Sinar Alam Siap Majukan Perikanan dan Berkontribusi untuk Masyarakat
Kolaborasi Sektor untuk Ekonomi Biru: Seminar Nasional Perikanan di Unmul Soroti Pengelolaan Perikanan IKN

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:58 WIB

DPW PAN Kaltim Buka Pendaftaran Bacalon Formatur Periode 2025-2030

Kamis, 6 Februari 2025 - 08:08 WIB

JMSI Minta Presiden Prabowo Koreksi Kebijakan Menteri yang Rugikan Rakyat

Kamis, 5 Desember 2024 - 14:21 WIB

Dugaan Jual-Beli Bantuan Kapal Nelayan di Kukar, DKP Turun Tangan

Rabu, 4 Desember 2024 - 11:14 WIB

Edi Oloan Pasaribu Lakukan Monev, Minta Seleksi PPPK Berjalan Secara Transparan

Senin, 25 November 2024 - 17:52 WIB

Sinergi Dua Kampus Perikanan Membangun Masa Depan Blue Economy di IKN

Senin, 25 November 2024 - 17:02 WIB

Kaum Milenial dan Gen Z: Penentu Masa Depan Kaltim di Pilkada 2024

Minggu, 24 November 2024 - 10:44 WIB

Tanamkan Nilai-Nilai Kebangsaan, Edi Oloan Pasaribu Gelar Sosialisasi 4 Pilar di Balikpapan

Kamis, 21 November 2024 - 12:23 WIB

Nakhoda Baru ISPIKANI Kaltim, Sinar Alam Siap Majukan Perikanan dan Berkontribusi untuk Masyarakat

Berita Terbaru

DPW PAN Kaltim Laksanakan Konferensi Pers Mengenai Pembukaan Bacalon Formatur Periode 2025-2030. (Foto : RD)

Metropolis

DPW PAN Kaltim Buka Pendaftaran Bacalon Formatur Periode 2025-2030

Selasa, 11 Mar 2025 - 19:58 WIB

Kasi Kesra Kecamatan Sebulu, Nurul Yakin. (Foto: Ist)

Advertorial

Pemerintah Kecamatan Sebulu Percepat Penyaluran Bantuan Sosial

Selasa, 11 Mar 2025 - 13:23 WIB

Kasi Kesra Kecamatan Sebulu, Nurul Yakin. (Foto: Ist)

Advertorial

Pelatihan Kewirausahaan di Sebulu Didorong Sesuai Kebutuhan Warga

Selasa, 11 Mar 2025 - 13:19 WIB